7 Arti Mimpi Kehilangan Motor, Pernah Mengalami Salah Satunya?
Mimpi motor hilang? Sekilas memang tampak aneh, tapi nyatanya ada juga yang pernah bermimpi seperti ini. Terutama bagi kamu yang mungkin baru saja beli motor. Malamnya langsung bermimpi motor hilang tanpa alasan apapun. Bisa jadi arti mimpi kehilangan motor seperti ini hanya karena ketakutan yang berlebihan saja. Sehingga masuk ke dalam mimpi.
Baca Juga: Cari Tahu 4 Arti Mimpi Berenang Berdasarkan Lokasinya
Namun bagi sebagian ahli tafsir mimpi, mimpi motor hilang memiliki artinya tersendiri. Bisa sebagai pertanda baik, bisa pula karena ada tanda bahaya yang sedang mengintai. Tergantung bagaimana cerita kehilangan motor dalam mimpi tersebut. Agar tidak selalu penasaran, sebaiknya ketahui beberapa arti mimpi kehilangan motor berikut ini.
Aneh, tapi Nyata, Ini 7 Arti Mimpi Kehilangan Motor
Jika kamu pernah bermimpi seperti ini, baca terus artikel ini hingga selesai karena akan ada arti mimpi motor hilang yang bisa kamu ketahui.
1. Ada Kewajiban yang Terabaikan
Dalam Islam dikatakan bahwa ketika ada yang bermimpi kehilangan sebuah benda, salah satunya motor, berarti ada kewajiban yang telah diabaikan oleh si pemimpi. Sehingga Allah SWT menegurnya dengan mimpi kehilangan barang yang kamu cintai.
Yang dimaksud kewajiban di sini adalah kewajiban terkait ibadah wajib. Seperti shalat, puasa, dan haji bagi yang mampu. Maka dari itu, jika kamu pernah bermimpi seperti ini, segera introspeksi diri. Kewajiban apa yang telah kamu abaikan sehingga Allah SWT menegur dengan cara mimpi seperti ini.
2. Peringatan akan Kehilangan Sesuatu
Arti mimpi kehilangan motor selanjutnya adalah sebagai peringatan bahwa kamu akan kehilangan apa yang kamu cintai. Entah itu berupa harta, materi, ataupun orang-orang yang kamu cintai seperti pasangan, teman, sahabat, atau bahkan orang tua.
Tapi tenang saja. Karena ini hanya sebatas peringatan agar kamu menghargai kehadiran mereka. Jangan sia-siakan keberadaan mereka di sampingmu. Karena rasa kehilangan akan sangat terasa ketika mereka sudah pergi meninggalkan kamu selamanya.
3. Mengalami Kesulitan
Menurut primbon Jawa, mimpi motor hilang artinya adalah akan mendapat kesulitan. Ini diasumsikan dari motor adalah benda yang akan mempermudah kamu untuk menuju berbagai tujuan. Dengan kehilangan motor, kamu akan kesulitan untuk melakukan mobilitas dan menuju tempat yang diinginkan.
Ini bukan hanya sebatas peringatan. Tapi sebagai pertanda bahwa kesulitan itu benar adanya. Tapi jangan gentar dulu karena akan ada kemudahan yang mengiringi kesulitan. Kamu cukup berdoa dan lakukan usaha terbaik. Maka sesulit apapun keadaannya, akan ada jalan keluar yang bisa didapatkan.
4. Menghadapi Kegagalan
Waspadalah jika kamu bermimpi kehilangan motor. Karena mimpi ini memberi tanda adanya kegagalan yang akan kamu alami di kemudian hari. Penyebabnya adalah kesalahan dalam mengambil perhitungan atau kesalahan dalam menentukan strategi dan pengambilan keputusan.
Sebaiknya cek ulang dulu. apakah keputusan yang akan kamu ambil memang sudah final atau belum. Seperti keputusan dalam pendidikan, pernikahan, bisnis, atau hal lain yang bisa menentukan masa depanmu. Jika belum final, segera koreksi. Semoga masih ada waktu untuk mengubah keputusan yang akan membuatmu terhindar dari kegagalan.
Baca Juga: Sedikit Menyeramkan! Ini 8 Arti Mimpi Kecelakaan
5. Hilangnya Kepercayaan
Arti mimpi kehilangan motor yang banyak dipercaya orang adalah hilangnya kepercayaan kamu pada orang-orang sekitar. Baik kepercayaan pada pasangan hidup, karyawan di kantor, teman, sahabat, atau siapapun yang kamu percayai selama ini. Penyebabnya adalah pengkhianatan yang pernah mereka lakukan padamu.
Sebaiknya tetap berhati-hati dalam menjalin relasi. Karena pengkhianatan dan hilangnya kepercayaan bisa saja terjadi. Tetap waspada dan jangan percaya sepenuhnya pada orang yang baru kamu kenal. Karena orang lama saja bisa berkhianat. Apalagi yang baru dikenal.
6. Adanya Rintangan dalam Karier
Bagi kamu yang bekerja sebagai karyawan di sebuah perusahaan ternama, sebaiknya berhati-hati jika bermimpi kehilangan motor. Karena ini merupakan pertanda bahwa akan ada rintangan dalam karier. Seperti datangnya pesaing atau adanya masalah dengan teman sekantor.
Lalu apa yang harus kamu lakukan? Tetap melakukan semua pekerjaan dengan kemampuan terbaik. Dan cobalah untuk berpikir dengan sudut pandang yang berbeda. Teman sekantor bukanlah pesaing yang perlu disingkirkan. Mereka adalah partner yang akan membantu mempermudah pekerjaanmu setiap harinya.
7. Adanya Masalah pada Kesehatan
Dan ini adalah arti mimpi kehilangan motor yang terakhir. Pertanda adanya masalah pada kesehatan. Seperti sakit atau menurunnya daya tahan tubuh yang membuat berbagai agendamu menjadi berantakan.
Inilah alasan mengapa kamu harus tetap menjaga kesehatan dengan sebaik mungkin. Mengonsumsi makanan yang kaya nutrisi. Rajin berolahraga secara teratur. Dan cukup istirahat karena kesehatan adalah hal pertama yang harus kamu prioritaskan.
Baca Juga: 7 Arti Mimpi Makan Tanda Keberuntungan atau Musibah?
Itulah 7 arti mimpi kehilangan motor yang bisa kamu ketahui. Dan lagi-lagi itu hanya prediksi. Bisa jadi benar, bisa jadi tidak, kembali lagi pada kepercayaan dirimu. Boleh percaya, boleh juga tidak. Tapi apapun keputusanmu, tetap lakukan yang terbaik agak hasilnya menjadi baik.
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow